Tentukan himpunan Penyelesaian dari Sistem Persamaan Linear Dua Variabel berikut menggunakan metode Substitusi. 5x−3y=1 3x+2y=−7

Tentukan himpunan Penyelesaian dari Sistem Persamaan Linear Dua Variabel berikut menggunakan metode Substitusi.
5x−3y=1
3x+2y=−7

jawaban untuk soal ini adalah (-1,-2)

Soal tersebut merupakan materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel (SPLDV) . Perhatikan perhitungan berikut ya.

Ingat!
metode subtitusi adalah metode yang bertujuan untuk mensubtitusikan/mengganti salah satu variabel agar diketahui nilai variabel lainnya

Diketahui,
5x−3y=1
3x+2y=−7

Ditanyakan,
Penyelesaian

Dijawab,
5x−3y=1
5x = 1 + 3y
x = (3y + 1)/5 … persamaan 1

3x + 2y = – 7 … persamaan 2

subtitusi persamaan 1 ke persamaan 2

3x + 2y = – 7
3 (3y + 1)/5 + 2y = – 7
(9y + 3)/5 + 2y = -7—–> kedua ruas dikali 5
9y + 3 + 10y = – 35
19y + 3 = – 35
19y = – 35 – 3
19y = – 38
y = – 38/19
y = – 2

Subtitusi nilai y = – 2 ke persamaan 1
x = (3y + 1)/5
x = (3 (-2) + 1)/5
x = (-6 + 1)/5
x = -5/5
x = – 1

Sehingga dapat disimpulkan bahwa, himpunan Penyelesaiannya adalah (-1,-2)

Baca Juga :  Siapa yang berhasil menguasai Yogyakarta dalam serangan umum 11 Maret?