Seorang pemain tenis memukul sebuah bola tenis bermassa 200 gram yang bergerak mendekatinya dengan sebuah raket. Kelajuan bola mula-mula 10 m.s^-1 dan kelajuan sesaat setelah dipukul 30 m.s^-1 dan bola tenis kemudian bergerak kearah yang berlawanan. Besarnya perubahan momentum bola tenis tersebut adalah .. kg.m/s.

Seorang pemain tenis memukul sebuah bola tenis bermassa 200 gram yang bergerak mendekatinya dengan sebuah raket. Kelajuan bola mula-mula 10 m.s^-1 dan kelajuan sesaat setelah dipukul 30 m.s^-1 dan bola tenis kemudian bergerak kearah yang berlawanan. Besarnya perubahan momentum bola tenis tersebut adalah .. kg.m/s.

Jawaban yang benar adalah 8 kgm/s.

Diketahui:
m = 200 g = 0,2 kg
v1 = 10 m/s
v2 = -30 m/s (bernilai negatif karena bergerak berlawanan arah semula)

Ditanya: Δp = … ?

Pembahasan:

Momentum didefinisikan sebagai hasil perkalian antara massa dan kecepatan benda. Secara matematis dirumuskan sebagai berikut.

p = m · v

Keterangan:
p : momentum (kgm/s)
m : massa benda (kg)
v : kecepatan benda (m/s)

Dengan menerapkan rumus di atas, diperoleh:

Δp = p2 – p1
Δp = m · v2 – m · v1
Δp = m (v2 – v1)
Δp = 0,2 (-30 – 10)
Δp = 0,2 (-40)
Δp = -8 kgm/s

Tanda negatif menunjukkan arah momentum akhir berlawanan dengan arah semula.

Jadi, besarnya perubahan momentum bola tenis tersebut adalah 8 kgm/s.

Baca Juga :  Sekelompok siswa melakukan percobaan untuk mengukur panjang gelombang cahaya dengan alat interferensi celah ganda. Jika terang kedua terletak pada jarak 4,5 mm dari terang pusat dan jarak antara kedua celah dibuat 0,4 mm, hitung panjang gelombang cahaya yang digunakan jika jarak celah ke layar 100 cm.