Suatu pekerjaan dapat diselesaikan oleh 25 orang dalam waktu 32 hari. Berapa harikah pekerjaan tersebut dapat diselesaikan apabila dikerjakan oleh 20 orang pekerja?
Jawaban yang benar adalah 40 hari.
Pembahasan :
Persoalan diatas dapat diselesaikan dengan menggunakan perbandingan berbalik nilai sebab semakin sedikit pekerja maka pekerjaan akan selesai lebih lama. Perbandingan berbalik nilai merupakan perbandingan yang apabila salah satu variabel diperbesar, maka variabel lain akan semakin kecil begitu pun sebaliknya.
Perbandingan berbalik nilai :
A1/A2 = B2/B1
(A1 × B1) = (A2 × B2)
Keterangan :
A1 dan A2 = variabel A pertama dan kedua
B1 dan B2 = variabel B pertama dan kedua
Diketahui :
Misalkan, banyak pekerja = A dan waktu = B.
A1 = 25 orang
B1 = 32 hari
A2 = 20 orang
Ditanya :
B2 =..?
Penyelesaian :
A1/A2 = B2/B1
(A1 × B1) = (A2 × B2)
(25 × 32) = (20 × B2)
800 = 20 × B2
B2 = 800/20
B2 = 40 hari
Jadi, pekerjaan tersebut dapat diselesaikan oleh 20 orang pekerja dalam waktu 40 hari.
Rekomendasi lainnya :
- Untuk menjamu 12 orang tamu diperlukan 5 kg beras.… Untuk menjamu 12 orang tamu diperlukan 5 kg beras. Jika akan menjamu 30 orang tamu, beras yang diperlukan adalah ... kg. a. 10 b. 12,5…
- Kalimat 6 dan 7 dalam bacaan di atas mengandung hubungan …. (1) Kerja sama adalah suatu usaha bersama antara individu atau kelompok sosial untuk mencapai tujuan bersama. (2) Kerja sama dilakukan saat manusia berinteraksi dengan sesamanya.…
- Seorang pemborong bangunan memperkirakan dapat… Seorang pemborong bangunan memperkirakan dapat menyelesaikan suatu pekerjaan selama 40 hari dengan pekerja sebanyak 15 orang. Setelah 12 hari, pekerjaan tersebut terhenti selama 1 minggu.…
- Sebuah perusahaan konveksi mampu memproduksi… Sebuah perusahaan konveksi mampu memproduksi sebanyak 150 potong pakaian selama 6 hari. Banyak pakaian yang mampu diproduksi sclama 21 hari adalah ... A. 300 potong…
- Tuas ini akan menghasilkan gaya kuasa F paling kecil… perhatikan gambar tuas berikut! tuas ini akan menghasilkan gaya kuasa F paling kecil bila beban w diletakkan di titik .... a. 1, tumpu T di…
- Sederhanakan perbandingan berikut. 64 hari : 8 minggu Sederhanakan perbandingan berikut. 64 hari : 8 minggu jawaban untuk soal ini adalah 8 : 7 Soal tersebut merupakan materi perbandingan. Perhatikan perhitungan berikut ya.…
- Tentukanlah nilai dari variabel pada Persamaan… Tentukanlah nilai dari variabel pada Persamaan dibawah ini! 3x−6=4x+9 Jawaban yang benar adalah x = –15. Pembahasan : Persoalan diatas dapat diselesaikan dengan menggunakan sistem…
- Untuk menyelesaikan suatu pekerjaan selama 72 hari… Untuk menyelesaikan suatu pekerjaan selama 72 hari di perlukan pekerja sebanyak 24 orng.setelah di kerjqkan 30 hari,pekerjaan di hentikan selama 6 hari.jika kemampuan bekerja setiap…
- Di perkemahan, Mario mampu membuat 3 anyaman bambu… Di perkemahan, Mario mampu membuat 3 anyaman bambu dalam 2 jam. Dani mampu membuat anyaman bambu dalam 3 jam. Berapa lama waktu yang dibutuhkan Mario…
- Diketahui rumus suatu fungsi f(x) = ax + b, jika… Diketahui rumus suatu fungsi f(x) = ax + b, jika f(3) = 14 dan f (–2) = –1, maka nilai dari 3a – 2b adalah……
- Seorang peternak mempunyai persediaan makanan untuk… Seorang peternak mempunyai persediaan makanan untuk 70 ekor ayamnya selama 30 hari,jika ia menjual 10 ekor ayamnya maka persediaan makanan itu akan habis dalam waktu?…
- Seorang pemborong memperkirakan dapat menyelesaikan… Seorang pemborong memperkirakan dapat menyelesaikan suatu pekerjaan dalam 7 bulan dengan 315 pekerja. Ternyata, pemborong tersebut hanya mampu mempekerjakan 245 orang. Pekerjaan tersebut akan selesai…
- 2x + 2y = 4x + 4y x + y = ...? 2x + 2y = 4x + 4y x + y = ...? Jawaban yang benar adalah 0. Pembahasan : Persoalan diatas dapat diselesaikan dengan menggunakan…
- Perbandingan dua bilangan cacah adalah 3:5 jika… Perbandingan dua bilangan cacah adalah 3:5 jika jumlah kedua bilangan tersebut adalah 48 . Makan bilangan terbesar diantara kedua bilangannya tersebut Jawaban yang benar adalah…
- Suatu pekerjaan dapat di selesaikan oleh 25 orang… Suatu pekerjaan dapat di selesaikan oleh 25 orang dalam waktu 3 hari jika di kerjakan oleh 20 orang maka berapa lama waktu pengerjaan? Jawaban yang…