Di jalur pertigaan jalan, terjadi kecelakaan antara truk dan mobil sedan. kecelakaan tersebut disebabkan oleh mobil sedan yang menerobos lampu merah lalu lintas. Truk bergerak kearah timur dengan kecepatan 20 m/s sedangkan mobil sedan bergerak kearah utara dengan kecepatan 40 m/s. Berapakah jumlah momentum yang dihasilkan dari kedua kendaraan tersebut? (massa truk = 5 ton dan massa mobil = 1000 kg)
Jawaban : 1,077 x 10^5 kgm/s
Diketahui:
mA = 5 ton = 5000 kg
vA = 20 m/s
mB = 1000 kg
vB = 40 m/s
Ditanya: p = … ?
Pembahasan:
Momentum didefinisikan sebagai hasil perkalian antara massa dan kecepatan benda. Secara matematis dirumuskan sebagai berikut.
p = m · v
Keterangan:
p : momentum (kgm/s)
m : massa benda (kg)
v : kecepatan benda (m/s)
Hitung momentum truk:
pA = mA · vA
pA = 5000 · 20
pA = 100.000 kgm/s
pA = 10^5 kgm/s
Hitung momentum mobil:
pB = mB · vB
pB = 1000 · 40
pB = 40.000 kgm/s
pB = 4 x 10^4 kgm/s
Karena arah gerak truk dan mobil tegak lurus, maka jumlah momentumnya dapat ditentukan sebagai berikut.
p = √(pA² + pB²)
p = √([10^5]² + [4 x 10^4]²)
p = √(10^10 + 16 x 10^8)
p = √(116 x 10^8)
p = 10,77 x 10^4 kgm/s
p = 1,077 x 10^5 kgm/s
Jadi, jumlah momentum yang dihasilkan dari kedua kendaraan tersebut adalah 1,077 x 10^5 kgm/s.
IlmuanTekno Berita tentang Gadget, Teknologi, Trading, Forex, Saham, Investasi, Bisnis, dan Info Keuangan.