Sebuah balok mempunyai massa 50 kg ditarik oleh gaya 2 N, maka percepatan balok adalah….

Sebuah balok mempunyai massa 50 kg ditarik oleh gaya 2 N, maka percepatan balok adalah….
A. 4 m / s ^ 2

B. 2 m/s

C.1m / (s ^ 2)

D. 0.02m / (s ^ 2)

E. 0.04m / (s ^ 2)

Jawaban yang benar adalah E. 0,04 m/s²

Diketahui:
m = 50 kg
F = 2 N

Ditanya: a = … ?

Pembahasan:

Yuk ingat kembali rumus hukum II Newton berikut!

F = ma

Keterangan:
F : resultan gaya (N)
a : percepatan (m/s²)
m : massa benda (kg)

Asumsikan bidang datar licin, maka tidak ada gaya gesek.

Maka diperoleh:

F = ma
2 = 50a
a = 2 / 50
a = 0,04 m/s²

Jadi, percepatan benda adalah 0,04 m/s².

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah E.

Baca Juga :  Macam-macam peta: (1) peta kemiringan lereng (2) peta jenis tanah; (3) peta curah hujan. info tersebut adalah ....