Biasanya Erni melakukan perjalanan Kendari – Unaaha mengendarai sepeda motor selama 2 jam dengan kecepatan rata-rata 60 km/jam. Pada suatu waktu, Erni akan melakukan perjalanan Kendari – Unaaha dengan kecepatan rata-rata 80 km/jam. Berapa lamakah Erni tiba di Unaaha jika kecepatan rata-ratanya menjadi 80 km/jam ?

Biasanya Erni melakukan perjalanan Kendari – Unaaha mengendarai sepeda motor selama 2 jam dengan kecepatan rata-rata 60 km/jam.
Pada suatu waktu, Erni akan melakukan perjalanan Kendari – Unaaha dengan kecepatan rata-rata 80 km/jam. Berapa lamakah Erni tiba di Unaaha
jika kecepatan rata-ratanya menjadi 80 km/jam ?

Jawaban yang benar adalah 1,5 jam.

Perhatikan konsep berikut.
Penyelesaian soal di atas menggunakan konsep perbandingan berbalik nilai. Perbandingan berbalik nilai merupakan perbandingan dua variabel dimana jika salah satu variabel nilainya semakin besar maka nilai variabel yang lain akan semakin kecil dan sebaliknya.
p → m
q → n
Perbandingan berbalik nilainya yaitu:
p/q = n/m

Misalkan x : waktu yang dapat ditempuh jika kecepatan rata-ratanya menjadi 80 km/jam.
Perbandingan soal di atas yaitu:
2 jam → 60 km/jam
x jam → 80 km/jam
Sehingga:
2/x = 80/60
2(60) = 80(x)
120 = 80x
x = 120/80
x = 1,5 jam

Jadi waktu yang dapat ditempuh jika kecepatan rata-ratanya menjadi 80 km/jam adalah 1,5 jam.
Semoga membantu ya, semangat belajar 🙂

Baca Juga :  teks berikut untuk soal no. 25 dan 28! Hal ini menunjukkan bahwa adanya media sosial sangat berpengaruh baik dan buruk bagi remaja. Namun, lingkungan sosialnya yang sangat berpengaruh terhadap perkembangan dan perilaku individu. Jadi, jaringan sosial berbahaya untuk beberapa remaja, tetapi tidak bagi yang lain. Semuanya tergantung pada kepribadian remaja itu sendiri. 26. Konjungsi yang terdapat dalam teks tersebut adalah …. a. dan, namun, tetapi b. bahwa, sangat, jadi c. dan, untuk, bahwa d. namun, baik, tetapi