Van leur berpendapat bahwa yang membawa masuk serta menyebarkan agama dan kebudayaan hindu ke indonesia adalah para pendeta dengan alasan ….
kitab Weda hanya bisa dimengerti oleh kaum Brahmana
Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut.
Menurut van Leur agama dan kebudayaan Hindu masuk ke Indonesia dibawa oleh kaum Brahmana. Kaum Brahmana datang ke Indonesia atas undangan dari penguasa di Nusantara, kemudian mereka menyebarkan ajaran dan kebudayaan Hindu dengan cara menyebarkan dan mengajarkan kitab Weda. Dalam ajaran Hindu, kitab Weda tidak bisa dibaca oleh sembarang orang, selain hanya Brahmana saja yang bisa membaca Weda, bahasa dan huruf dalam Kitab Weda hanya dimengerti kaum Brahmana, itulah yang menguatkan teori Brahmana ini.
Dengan demikian, van Leur berpendapat bahwa yang membawa masuk serta menyebarkan agama dan kebudayaan Hindu ke Indonesia adalah para pendeta/Brahmana dengan alasan kitab Weda hanya bisa dimengerti oleh kaum Brahmana.
Semoga membantu ya : )
Daftar isi