Perhatikan tabel persamaan kimia untuk reaksi hidrolisis garam berikut ini!
Pasangan data yang tepat untuk garam yang terhidrolisis adalah
(A) 1 dan 2
(B) 1 dan 3
(C) 1 dan 4
(D) 2 dan 3
(E) 2 dan 4
Jawaban yang benar adalah B.
Reaksi hidrolisis garam merupakan reaksi penguraian garam oleh air membentuk ion positif dan ion negatif, dimana ion yang berasal dari asam lemah / basa lemah akan membentuk asam / basa asalnya. Jika reaksi hidrolisis menghasilkan ion H+ atau H3O+ maka larutan bersifat asam (pH < 7), sedangkan jika dihasilkan ion OH- maka larutan bersifat basa (pH > 7).
(1) CH3COONa
Reaksi ionisasi garam CH3COONa yaitu:
CH3COONa –> CH3COO- + Na+
Ion CH3COO- berasal dari CH3COOH yang merupakan asam lemah, sedangkan ion Na+ berasal dari NaOH yang merupakan basa kuat sehingga akan mengalami hidrolisis sebagian.
Reaksi hidrolisisnya adalah sebagai berikut.
CH3COO- + H2O ⇌ CH3COOH + OH-
Na+ + H2O ⇏ tidak terjadi reaksi hidrolisis
Dari reaksi diatas, dihasilkan ion OH- sehingga larutan garam CH3COONa bersifat basa dan memiliki pH > 7.
(3) (NH4)2SO4
Reaksi ionisasi garam (NH4)2SO4 yaitu :
(NH4)2SO4 –> 2NH4+ + SO4²⁻
Ion NH4+ berasal dari basa lemah NH4OH, sementara ion SO4²⁻ berasal dari asam kuat yaitu H2SO4 sehingga dalam air akan mengalami hidrolisis sebagian.
Reaksi hidrolisis :
NH4+ + H2O ⇌ NH3 + H3O+
SO4²⁻ + H2O ⇏ tidak terjadi reaksi hidrolisis
Dari reaksi di atas, adanya ion H3O+ menunjukkan bahwa larutan bersifat asam dan memiliki pH < 7.
Jadi, pasangan data yang tepat untuk garam yang terhidrolisis adalah 1 dan 3.