Breaking News

Manakah garam berikut yang terhidrolisis sebagian yang terhidrolisis sempurna dan yang tidak terhidrolisis dalam air?

Manakah garam berikut yang terhidrolisis sebagian yang terhidrolisis sempurna dan yang tidak terhidrolisis dalam air?
a. Amonium sulfat
b. Kalsium klorida
c. Timbal (II) nitrat
d. Natrium fosfat
e. Aluminium karbonat

jawabannya yang terhidrolisis sebagian adalah amonium sulfat, timbal (II) nitrat, dan natrium fosfat. Yang terhidrolisis sempurna adalah alumunium karbonat. Yang tidak terhidrolisis adalah kalsium klorida.

Yuk simak penjelasan ini
Hidrolisis adalah reaksi antara ion ion dengan air.
1. Hidrolisis parsial atau sebagian tersusun atas garam dari asam lemah dengan basa kuat atau asam kuat dengan basa lemah
2. Hidrolisis total tersusun atas garam dari asam lemah dengan basa lamah
3. Tidak terhidrolisis tersusun atas garam asam kuat dengan basa kuat

A. Amonium sulfat
Amonium sulfat (NH4)2SO4 adalah garam yang dibuat dari campuran NH4OH basa lemah dan H2SO4 asam kuat. Jadi amonium sulfat terhidrolisis sebagian

B. kalsium klorida
Kalsium klorida (CaCl₂) merupakan garam netral, karena terbentuk dari reaksi antara asam klorida (HCl) yang merupakan asam kuat, dan kalsium hidroksida (Ca(OH)₂) yang merupakan basa kuat. Jadi kalsium klorida tidak terhidrolisis.

C. Timbal (II) nitrat
Pb(NO3)2 terbentuk dari basa lemah Pb(OH)2 dengan asam lemah HNO3.Jadi timbal (II) nitrat terhidrolisis sebagian.

D. Natrium fosfat
Na3PO4 tersusun atas asam lemah Na2HPO4 dengan basa kuat NaOH. Maka natrium fosfat terhidrolisis sebagian.

E. Alumunium karbonat
Al2(CO3)3 terbentuk dari basa lemah Al(OH)3 dengan asam lemah H2CO3. Jadi alumunium karbonat dapat terhidrolisis total dalam air.

Jadi jawabannya yang terhidrolisis sebagian adalah amonium sulfat, timbal (II) nitrat, dan natrium fosfat. Yang terhidrolisis sempurna adalah alumunium karbonat. Yang tidak terhidrolisis adalah kalsium klorida.