Apa yang dimaksud dengan membatik

apa yang dimaksud dengan membatik

Salah satu teknik yang bisa digunakan untuk membuat kerajinan tekstil adalah dengan teknik membatik. Pengertian dari teknik membatik adalah teknik menggambar pada permukaan kain dengan menggunakan lilin yang dipanaskan dan menggunakan alat yang disebut dengan canting.

Pembahasan
Kerajinan adalah salah satu bentuk dari karya seni yang dibuat dengan mengandalkan keterampilan dan keahlian tangan yang ada pada diri seorang pengrajin. Kerajinan juga menjadi salah satu produk karya seni yang menjadi unggulan di Indonesia karena banyaknya produk kerajinan yang mengimplementasikan nilai budaya daerah di Indonesia yang membuat kerajinan tersebut tampak lebih menarik. Salah satu jenis kerajinan yang banyak kita temukan di Indonesia adalah kerajinan tekstil atau kerajinan yang menggunakan bahan dasar kain.

Berikut adalah beberapa teknik pembuatan kerajinan tekstil:

Membatik: teknik pembuatan kerajinan tekstil yang dilakukan dengan menciptakan suatu pola atau ragam hias pada permukaan kain dengan menggunakan lilin panas atau malam dan diterapkan menggunakan canting.
Bordir: teknik pembuatan kerajinan tekstil yang dilakukan dengan menciptakan ragam hias menggunakan mesin jahit.
Menenun: teknik pembuatan kerajinan tekstil yang dilakukan dengan menyilangkan benang hingga benang tersebut membentuk satu kesatuan kerajinan yang utuh dan indah.

Baca Juga :  Bu Fitri mempunyai sebidang tanah sepertiga dari luas tanahnya digunakan untuk bangunan,15% nya untuk tanaman hias dan sisanya untuk kebun. Berapa tanah yang digunakan untuk kebun?.