Sebutkan 3 contoh kenampakan alam dan kenampakan buatan !
Jawaban:
Contoh kenampakan alam:
1. Gunung
2. Sungai
3. Danau
Contoh kenampakan buatan:
1. Perkebunan
2. Pelabuhan
3. Waduk
Pembahasan:
Kenampakan alam adalah sesuatu yang terbentuk secara alami akibat dari peristiwa yang terjadi di alam.
Contoh kenampakan alam:
1. Gunung
Gunung adalah gundukan tanah atau bukit yang sangat besar dan tinggi.
2. Sungai
Sungai adalah aliran air yang besar dan panjang yang terjadi karena alam.
3. Danau
Danau adalah genangan air yang sangat luas dan dikelilingi daratan. Danau terbentuk karena peristiwa alam, letusan gunung berapi, dan pengikisan atau patahan bumi.
Kenampakan buatan adalah sesuatu yang ada di alam, tapi ada campur tangan manusia.
Contoh kenampakan buatan:
1. Perkebunan
Perkebunan adalah area yang sengaja dibuat untuk ditanami tanaman industri seperti kelapa sawit, kopi, teh, coklat, karet, kelapa, tembakau ,tebu.
2. Pelabuhan
Pelabuhan merupakan tempat berlabuh atau singgahnya kapal-kapal, baik kapal barang atau kapal muatan penumpang. Pelabuhan juga sebagai tempat transaksi perdagangan, ekspor impor, dan bea cukai.
3. Waduk
Waduk adalah sebuah bendungan yang dibuat oleh manusia sebagai tempat penampungan air. Waduk bisanya digunakan sebagai penghalang aliran air sungai, penyedia air bagi masyarakat, bagian dari sistem irigasi sawah, dan wisata.
Jadi, tiga contoh kenampakan alam dan kenampakan buatan, sebagai berikut:
Contoh kenampakan alam:
1. Gunung
2. Sungai
3. Danau
Contoh kenampakan buatan:
1. Perkebunan
2. Pelabuhan
3. Waduk
Rekomendasi lainnya :
- Buatlah mind mapping tentang keindahan alam Indonesia Buatlah mind mapping tentang keindahan alam Indonesia Jawaban: Keindahan alam Indonesia merupakan daya tarik yang mampu memikat wisatawan domestik dan mancanegara. Sebagai negara kepulauan, Indonesia…
- Pembentukan gunung api maar disebabkan oleh erupsi… Pembentukan gunung api maar disebabkan oleh erupsi… Jawaban yang benar adalah erupsi eksplosif. Gunung api adalah bentukan alam yang menjulang lebih tinggi dibanding bentukan alam…
- Tingkat risiko bencana letusan gunung api… Tingkat risiko bencana letusan gunung api dipengaruhi oleh bahaya dari .... Jawaban yang tepat yaitu kemampuan evakuasi. Bencana alam adalah bencana yang diakibatkan oleh peristiwa…
- Deskripsikan upaya menghindari bahaya gunung api… Deskripsikan upaya menghindari bahaya gunung api yang dapat dilakukan setelah terjadinya letusan gunung api Jawabannya adalah sebagai berikut. Penanggulangan bencana letusan gunung berapi dibagi menjadi…
- Jelaskan fungsi sungai bagi kehidupan manusia jelaskan fungsi sungai bagi kehidupan manusia Uraian penjelasan terkait fungsi sungai ada di penjelasan berikut ini ya. Sungai merupakan bentuk aliran air permukaan yang berbentuk…
- Letusan gunung Mauna Loa memiliki ciri-ciri lava… Letusan gunung Mauna Loa memiliki ciri-ciri lava pijar yang menyembur dan terbentuk aliran lelehan lava. Gunung Mauna Loa termasuk dalam tipe... Jawaban yang benar adalah…
- Bentuk kelokan aliran sungai mulus disebut .... bentuk kelokan aliran sungai mulus disebut .... Jawabannya adalah meander. Meander adalah aliran sungai yang berkelok-kelok secara teratur dan memiliki sudut arah pembelokannya 180°. Meander…
- Contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui… Contoh sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah .... a. tanah c. hutan b. air d. barang tambang Jawabannya yaitu d. barang tambang Yuk…
- Gempa yang di sebabkan karena letusan gunung di sebut... Gempa yang di sebabkan karena letusan gunung di sebut... Jawabannya adalah gempa vulkanik. Gempa vulkanik ini dapat juga disebut sebagai gempa gunung berapi. Gempa ini…
- Sebutkan ciri ciri gunung meletus sebutkan ciri ciri gunung meletus Jawaban untuk pertanyaan di atas adalah sering terjadi gempa, banyak sumber air mulai mengering, peningkatan temperatur di sekitar kawah, terdengar…
- Apa sumber daya alam vietnam? Apa sumber daya alam vietnam? Sumber daya alam Vietnam adalah minyak bumi,gas,batu bara,besi,perikanan di laut China Selatan dan tanah yg subur di daerah aliran sungai…
- Salah satu gunung di indonesia yang memiliki tipe… Salah satu gunung di indonesia yang memiliki tipe letusan perret yang dapat menimbulkan semburan material vulkanik yang mencapai puluhan kilometer dan menimbulkan tsunami adalah gunung...…
- Gambar di bawah ini merupakan tipe gunung api .... Gambar di bawah ini merupakan tipe gunung api .... a. maar b. perisai c. strato d. pelee e. vulkano Jawabannya adalah C. Berikut adalah penjelasannya.…
- Setiap daerah memiliki karakteristik daerah nya… Setiap daerah memiliki karakteristik daerah nya masing-masing. Karakteristik berdasarkan kenampakan alam yang dimiliki setiap daerah, mempengaruhi mata pencaharian penduduk daerah tersebut. Mata pencaharian mayoritas penduduk…
- Di daerah pegunungan, umumnya petani menanam jenis… Di daerah pegunungan, umumnya petani menanam jenis tanaman palawija. Hal ini karena kondisi lingkungan alam yang berpengaruh adalah .... a. aktivitas gunung berapi b. tanah…