Breaking News

Andi akan membuat sebuah kerangka balok yang memiliki perbandingan panjang=4, lebar=3 dan tinggi = 2. Jika volume balok adalah 192 cm kubik, hitunglah panjang kawat yang diperlukan untuk membuat kerangka balok tersebut!

Andi akan membuat sebuah kerangka balok yang memiliki perbandingan panjang=4, lebar=3 dan tinggi = 2. Jika volume balok adalah 192 cm kubik, hitunglah panjang kawat yang diperlukan untuk membuat kerangka balok tersebut!

Jawaban soal ini adalah 72 cm

Ingat!
Perbandingan atau rasio adalah cara atau metode yang digunakan dalam membandingkan dua besaran atau lebih. Penulisan perbandingan dapat dituliskan sebagai a : b dengan a dan b merupakan dua besaran yang mempunyai satuan yang sama.

Rumus jumlah kerangka balok
Kerangka balok = 4 (p + l + t)

Volume balok
V = p × l × t

Dengan :
p = panjang
l = lebar
t = tinggi

Pembahasan
panjang : lebar : tinggi = 4 : 3 : 2
anggap terdapat variabel x pada perbandingan maka
panjang : lebar : tinggi = 4x : 3x : 2x

artinya
panjang = 4x
lebar = 3x
tinggi = 2x

volume balok
V = p · l · t
192 = 4x · 3x ·2x
192 = 24x³
x³ = 192/24
x³ = 8
x = ³√8
x = 2

p = 4x
= 4 (2)
= 8 cm

l = 3x
= 3 (2)
= 6 cm

t = 2x
= 2 (2)
= 4 cm

Kerangka balok = 4 (p + l + t)
= 4 (8 + 6 + 4)
= 4 (18)
= 72 cm

Jadi, panjang kawat yang diperlukan untuk membuat kerangka balok tersebut adalah 72 cm

Baca Juga :  Saat orangtua Laila datang, alangkah kagetnya mereka melihat rumah dipenuhi banyak benda yang mereka butuhkan. Ibunya hampir menangis karena merasa sangat bahagia karena kebutuhan mereka dapat tercukupi. Meskipun begitu, Laila menggunakan pensil ajaibnya dengan bijak. Ia tidak sembarangan menciptakan benda dengan pensil ajaibnya. la tahu bahwa bersikap berlebihan nantinya akan menimbulkan petaka baik untuk dirinya maupun dengan keluarganya. Kutipan teks tersebut dalam teks cerita fantasi termasuk struktur bagian ....