Perhatikan gambar di bawah ini: Terdapat dua larutan asam yang mempunyai harga pH sama. Manakah pernyataan yang sesuai dengan kondisi tersebut? (Ka CH3COOH = 1 x 10^-5)

Perhatikan gambar di bawah ini:
Terdapat dua larutan asam yang mempunyai harga pH sama. Manakah pernyataan yang sesuai dengan kondisi tersebut? (Ka CH3COOH = 1 x 10^-5)
a. volume kedua larutan sama sehingga kadar anionnya juga sama
b. indikator PP akan berwarna merah dalam larutan CH3COOH
c. konsentrasi H⁺ kedua larutan sama besar
d. jumlah mol CH3COOH sama dengan jumlah mol HNO3
e. konsentrasi larutan CH3COOH dan larutan HNO3 sama besar

Perhatikan gambar di bawah ini: Terdapat dua larutan asam yang mempunyai harga pH sama. Manakah pernyataan yang sesuai dengan kondisi tersebut? (Ka CH3COOH = 1 x 10^-5)

Jawaban: c. konsentrasi H⁺ kedua larutan sama besar

Berdasarkan jumlah H+ yang dilepaskan, larutan asam dapat dibagi menjadi 2 yaitu asam kuat dan asam lemah.
CH3COOH merupakan larutan asam lemah. Asam lemah adalah asam yang terionisasi sebagian dalam air (0 < α < 1).
HNO3 merupakan larutan asam kuat. Asam kuat adalah asam yang terionisasi sempurna dalam air (α = 100% atau α = 1).
Rumus untuk menentukan pH asam adalah:
pH = -log [H+] Jika CH3COOH dan HNO3 memiliki pH yang sama, maka konsentrasi ion H+ kedua larutan juga sama besar. Sedangkan konsentrasi CH3COOH dan HNO3 akan berbeda karena keduanya memiliki derajat ionisasi yang berbeda.
[H+] = √Ka x Ma
Mol dan kadar juga berbeda karena keduanya dipengaruhi oleh konsentrasi larutan.
mol = M x V
kadar % = M x Mr / (ρ x 10)

Baca Juga :  Tuliskan tiga macam kelenjar ludah , zat-zat apa yang dihasilkan , serta tuliskan fungsinya