Gelombang elektromagnetik merambat dengan kelajuan 3×10⁸ m/s. jika panjang dari gelombang elektromagnetik tersebut 100 nm, maka frekuensi dari gelombang tersebut adalah ?

Gelombang elektromagnetik merambat dengan kelajuan 3×10⁸ m/s. jika panjang dari gelombang elektromagnetik tersebut 100 nm, maka frekuensi dari gelombang tersebut adalah ?

Jawaban untuk pertanyaan ini adalah : 3 x 10^15 Hz

Pada soal diatas
Diketahui :
v = 3 x 10^8 m/s
λ = 100 nm = 1 x 10^-7 m

Ditanyakan :
f = …?

Pembahasan :
Frekuensi gelombang adalah banyaknya gelombang dalam satu detik.

Untuk menyelesaikan soal diatas kita menggunakan persamaan, sebagai berikut :
f = v/λ
dimana :
f = frekuensi (Hz)
v = cepat rambat (m/s)
λ = panjang gelombang (m)

Sehingga :
f = v/λ
f = (3 x 10^8)/(1 x 10^-7)
f = (3 x 10^8+7)
f = 3 x 10^15 Hz

Jadi, frekuensi gelombang adalah 3 x 10^15 Hz

Baca Juga :  Vegetasi sabana yang merupakan salah satu dari pembagian tipe iklim koppen, merupakan subkelompok tipe iklim....