Breaking News

Perkembangbiakan bakteri secara konjugasi dilakukan dengan tujuan ….

Perkembangbiakan bakteri secara konjugasi dilakukan dengan tujuan ….
A. memperbanyak diri
B. melestarikan jenisnya
C. membentuk variasi genetik
D. memecah diri
E. menyebabkan penyakit

Jawaban yang tepat adalah opsi C. Membentuk variasi genetik.

Tujuan dari dilakukannya konjugasi pada perkembangbiakan bakteri adalah untuk menciptakan sel bakteri dengan sifat rekombinan (sifat baru) sehingga dapat menciptakan variasi genetik. Bakteri memiliki cara untuk meningkatkan keanekaragaman genetiknya. Terdapat tiga cara bakteri berekombinasi genetik, yaitu transduksi, transformasi, dan konjugasi.

Konjugasi adalah tahap rekombinasi materi genetik yang ditandai dengan pemindahan materi genetik secara langsung. Pemindahan itu terjadi dari satu bakteri ke bakteri lain melalui jembatan konjugasi. Proses konjugasi dibantu oleh struktur berupa pili yang menjulur membentuk jembatan konjugasi yang nantinya menghubungkan 2 sel bakteri dan berperan sebagai jalur untuk pertukaran materi genetik. Sel yang mengandung materi gen rekombinan kemudian memisah dan membentuk dua sel bakteri dengan sifat rekombinan, contohnya pada bakteri 𝘚𝘢𝘭𝘮𝘰𝘯𝘦𝘭𝘭𝘢 𝘵𝘺𝘱𝘩𝘪 dan 𝘗𝘴𝘦𝘶𝘥𝘰𝘮𝘰𝘯𝘢𝘴 sp.

Oleh karena itu, jawaban yang benar adalah C.

Baca Juga :  Fungsi pilus pada bakteri adalah ....