Kalimat di bawah ini yang menggunakan kata baku adalah ….

Kalimat di bawah ini yang menggunakan kata baku adalah ….
A. Andi membeli obat di apotik.
B. Santi adalah seorang atlit bulutangkis.
C. Sandi membawa kuwitansi belanja ibunya.
D. Bu Rani sedang memberi nasihat kepada anaknya.

Jawabannya adalah D.

Perhatikan penjelasan berikut, ya.

Kata baku adalah penggunaan kata yang sesuai dengan tata bahasa dan kaidah Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) dan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI).

Menurut KBBI, penulisan kata-kata baku dalam kalimat setiap pilihan jawaban soal tersebut adalah:
1. Andi membeli obat di apotik.
Bentuk baku dari kata ‘apotik’ adalah ‘apotek’.
2. Santi adalah seorang atlit bulutangkis.
Bentuk baku dari kata ‘atlit’ adalah ‘atlet’.
3. Sandi membawa kuwitansi belanja ibunya.
Bentuk baku dari kata ‘kuwitansi’ adalah ‘kuitansi’.
4. Bu Rani sedang memberi nasihat kepada anaknya.
Kata ‘nasihat’ sudah merupakan kata baku.

Berdasarkan penjelasan di atas, yang menggunakan kata baku adalah “Bu Rani sedang memberi nasihat kepada anaknya.”

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah D.

Semoga membantu 😊

Baca Juga :  Apa yang dimaksud dengan simbiosis komensalisme