Berdasarkan contoh tersebut, peristiwa yang termasuk reaksi eksoterm adalah ….

Diketahui contoh reaksi dalam kehidupan sehari-hari.
(1) Respirasi.
(2) Fotosintesis.
(3) Pembakaran.
( 4) Kapur tohor disiram air.
Berdasarkan contoh tersebut, peristiwa yang termasuk reaksi eksoterm adalah ….
a. (2) saja
b. (1) dan (3)
c. (1) dan (4)
d. (1), (2), dan (3)
e. (1), (3), dan (4)

Jawabannya adalah E

Yuk simak pembahasannya

Reaksi atau peristiwa eksoterm adalah reaksi yang melibatkan perpindahan kalor dari sistem ke lingkungan. Adanya perpindahan kalor tersebut menyebabkan suhu lingkungan naik.

Dari persitiwa yang disajikan :
1) Respirasi adalah reaksi pembakaran glukosa oleh O2 dalam tubuh
C6H12O6 +6O2 –>6CO2 + 6H2O
Reaksi yang melibatkan oksigen adalah reaksi pembakaran dan eksoterm
2) Fotosintesis
6H2O + 6CO2 + cahaya → C6H12O6 (glukosa) + 6O2
Pada reaksi tersebut, dibutuhkan cahaya (enegi), maka reaksi tersebut endoterm
3) Pembakaran, reaksi pembakaran adala reaksi dengan O2. Semua reaksi pembakaran akan menghasilkan panas dan bersifat eksoterm
4) Kapur tohor disiram air
Pada proses reaksi kapur tohor dengan air akan terjadi peningkatan suhu. Sehingga reaksi tersebut termasuk reaksi eksoterm

Jadi, peristiwa yang termasuk reaksi eksoterm adalah nomor 1, 3, 4

Semoga membantu ya

Baca Juga :  Pekerjaan menjadi seorang kuli bangunan biasanya identik dengan pria. Apalagi, kuli bangunan rata-rata harus melakukan pekerjaan berat, yang membutuhkan tenaga dan stamina yang tinggi. Tak jarang, pekerjaan itu digeluti kaum pria bertubuh kuat. Namun di Tiongkok, ada pemandangan tak biasa. Pasalnya, ada seorang gadis cantik bertubuh indah, terlihat bekerja sebagai kuli bangunan. Karena jumlah penduduk yang sangat banyak, tak jarang, banyak warga Tiongkok tak bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuai. Mungkin, itu alasan gadis cantik tersebut mau melakukan pekerjaan menjadi kuli bangunan, untuk mendapatkan sesuap nasi. Ilustrasi diatas sesuai dengan sifat perilaku menyimpang yaitu … Jelaskan …