Perhatikan ilustrasi berikut! Amanda menolak ajakan teman-temannya berbelanja di mal. la lebih memilih menggunakan uangnya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan membeli buku kuliah. Sebagai anak perantauan, Amanda harus pandai mengelola keuangan. Menurut teori yang dikemukakan Max Weber, tindakan Amanda termasuk bentuk tindakan sosial

Perhatikan ilustrasi berikut!
Amanda menolak ajakan teman-temannya berbelanja di mal. la lebih memilih menggunakan uangnya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari dan membeli buku kuliah. Sebagai anak perantauan, Amanda harus pandai mengelola keuangan.
Menurut teori yang dikemukakan Max Weber, tindakan Amanda termasuk bentuk tindakan sosial
a. rasional berorientasi nilai
b. rasional instrumental
c. tradisional
d. rasional
e. afektif

Jawabannya adalah B. Rasional instrumental.

Yuk, simak penjelasan berikut:
Tindakan sosial adalah tindakan yang memengaruhi atau dipengaruhi oleh orang lain.
Menurut teori yang dikemukakan oleh Max Weber, tindakan sosial terbagi atas empat di antaranya:
1) Tindakan rasional instrumental
Tindakan yang didasari pada akal sehingga mempertimbangkan antara tujuan dan cara yang dilakukan.
2) Tindakan rasional berorientasi nilai
Tindakan yang dilakukan dengan mengutamakan hal yang dianggap baik dan wajar di masyarakat, seperti etika, estetika, agama dan nilai-nilai lain.
3) Tindakan afektif
Tindakan yang didasarkan atas perasaan atau dorongan emosi.
4) Tindakan tradisional
Tindakan yang dilakukan atas dasar tradisi atau kebiasaan yang sudah ada dalam kehidupan masyarakat.

Berdasarkan ilustrasi di atas, Amanda menolak ajakan teman-temannya untuk berbelanja di mal dan ia lebih memilih menggunakan uangnya untuk membeli kebutuhan sehari-hari. Tindakan yang dilakukan Amanda termasuk tindakan rasional instrumental karena ia melakukan pertimbangan terlebih dahulu dalam mencapai tujuannya, yaitu dengan memutuskan untuk membeli buku untuk kuliah dan mempergunakan uangnya untuk memenuhi kebutuhan sehari-sehari daripada berbelanja di mal.

Dengan demikian, tindakan Amanda termasuk tindakan rasional instrumental.

Baca Juga :  Pernyataan berikut ini yang tidak menunjukkan manfaat atmosfer bagi kehidupan di bumi adalah ....