Dari pernyataan diatas yang termasuk permasalahan keberagaman masyarakat Indonesia ditunjukkan dengan nomor….

(1) Adanya kecenderungan mementingkan daerahnya sendiri.
(2) Menipisnya solidaritas antar sesama pelajar.
(3) Adaya sikap inklusif terhadap suku bangsa sendiri.
(4) Lunturnya sikap patriotisme terhadap bangsa.
(5) Meningkatnya ancaman terorisme asing.
Dari pernyataan diatas yang termasuk permasalahan keberagaman masyarakat Indonesia ditunjukkan
dengan nomor….
A. (1), (2), (3)
B. (1), (3), (4)
C. (2), (3), (4)
D. (3), (4), (5)

Jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah B. (1), (3), (4).

Mari kita simak pembahasan berikut.

Permasalahan keberagaman masyarakat Indonesia merupakan salah satu faktor yang sering menimbulkan konflik antar sesama masyarakat, hal ini karena perbedaan dalam keberagaman tak jarang menimbulkan pandangan dan tujuan yang bersebrangan.

Berikut adalah faktor-faktor terjadinya permasalahan keberagaman masyarakat:
1. Munculnya sikap etnosentrisme yang menganggap suku/golongan/kelompoknya lebih baik dibandingkan dengan suku/golongan/kelompok lain.
2. Perbedaan nilai-nilai dan norma-norma setiap kelompok memicu timbulnya konflik.
3. Pemikiran dan pandangan hidup kelompok terkadang berseberangan dengan kelompok lain.
4. Membeda-bedakan dari ras, suku, agama, golongan, warna kulit, budaya, dan bahasanya.

Adanya permasalahan keberagaman masyarakat menyebabkan terjadinya:
1. Kecenderungan mementingkan daerahnya sendiri.
2. Adanya sikap inklusif terhadap suku bangsa sendiri.
3. Lunturnya sikap patriotisme terhadap bangsa.

Dengan demikian, jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah B. (1), (3), (4).

Baca Juga :  Faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan antara lain sebagai berikut kecuali ....