Pak budi membuat kolam ikan dengan panjang 6 m, lebar 4 m, dan kedalaman 1,5 m. Kolam itu diisi air hingga mencapai ketinggian 1 m dari dasar kolam. Jika tiap m³ akan diisi dengan 300 ekor ikan, maka banyak ikan yang akan diisikan sebanyak … ekor.

Pak budi membuat kolam ikan dengan panjang 6 m, lebar 4 m, dan kedalaman 1,5 m. Kolam itu diisi air hingga mencapai ketinggian 1 m dari dasar kolam. Jika tiap m³ akan diisi dengan 300 ekor ikan, maka banyak ikan yang akan diisikan sebanyak … ekor.
a. 10.800
b. 9.600
c. 7.200
d. 6.400

Jawaban : C. 7.200

Pembahasan :
Kolam yang dibuat oleh Pak Budi adalah kolam yang berbentuk balok. Balok merupakan suatu bangun ruang yang memiliki panjang, lebar, dan tinggi/kedalaman tertentu. Secara matematis, volume balok dapat ditulis sebagai berikut :

V = p x l x t

Keterangan :
V = volume balok (m³ atau cm³)
p = panjang balok (m atau cm)
l = lebar balok (m atau cm)
t = tinggi balok (m atau cm)

Diketahui :
Panjang kolam = 6 m
Lebar kolam = 4 m
Kedalaman/tinggi kolam = 1,5 m
Kedalaman/tinggi air = 1 m
Jumlah ikan = 300 ekor/m³

Ditanya :
Total ikan dalam kolam=..?

Penyelesaian :
Karena ikan hanya akan berada di dalam air, maka total ikan akan memenuhi volume air bukan volume kolam. Sehingga :

Volume air = panjang kolam x lebar kolam x kedalaman air
= 6 m x 4 m x 1 m
= 24 m³

Total ikan = 300 ekor/m³ x 24 m³ = 7.200 ekor

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Semoga membantu 🙂

Baca Juga :  Kebersihan lingkungan merupakan hal yang sangat penting guna menjaga kesehatan diri sendiri dan lingkungan sekitar. Lingkungan yang sehat akan meminimalisasi penyebaran penyakit dan akan memberikan kenyamanan saat berada di lingkungan. Demikian pula berlaku untuk lingkup sekolah.