Lapisan yang membedakan hewan triploblastik dengan diploblastik adalah ….

Lapisan yang membedakan hewan triploblastik dengan diploblastik adalah ….
a. mesoderm
b. selom
c. pseudoselom
d. ektoderm
e. endoderm

Jawabannya adalah A.

Berdasarkan lapisan tubuhnya hewan dibedakan menjadi diploblastik dan triploblastik. Diploblastik adalah hewan yang memiliki dua lapisan tubuh saat embrio. Lapisan tubuhnya berupa ektoderm dan endoderm. Triploblastik adalah hewan yang memiliki tiga lapisan tubuh pada saat embrio. Lapisan tubuhnya berupa ektoderm, mesoderm dan endoderm. Sehingga yang membedakan hewan triploblastik dengan diploblastik adalah lapisan mesoderm.

Berdasarkan penjelasan di atas jawabannya adalah A.

Baca Juga :  Mengapa jepang memilih mendarat di Sumatera dan kalimantan, sebelum melakukan pendaratan pasukan di Jawa!