Diketahui ka dari larutan HOCl, HCN, CH3COOH, dan C6H5COOH berturut-turut 2,8×10^(−8),6,0×10^(−10), 1,8×10^(−5), dan 6,5×10^(−5). urutan kekuatan asam yang semakin meningkat yaitu: …

diketahui ka dari larutan HOCl, HCN, CH3COOH, dan C6H5COOH berturut-turut 2,8×10^(−8),6,0×10^(−10), 1,8×10^(−5), dan 6,5×10^(−5). urutan kekuatan asam yang semakin meningkat yaitu: …

Jawaban : HCN < HOCl < CH3COOH < C6H5COOH

Pembahasan :
Tetapan kesetimbangan asam (Ka) merupakan tetapan yang menunjukkan kekuatan asam suatu zat. Semakin besar nilai Ka maka semakin besar kekuatan asam zat tersebut.

Penyelesaian :
Semakin besar pangkat negatif → Ka semakin kecil
Semakin kecil pangkat negatif → Ka semakin besar

Urutan kekuatan asam yang semakin meningkat (kecil → besar) :
HCN = 6,0 × 10^-10
HOCl = 2,8 × 10^-8
CH3COOH = 1,8 × 10^-5
C6H5COOH = 6,5 × 10^-5

Jadi, urutan keasaman senyawa diatas adalah HCN < HOCl < CH3COOH < C6H5COOH.

Semoga membantu 🙂

Baca Juga :  Perhatikan pemyataan berikut! 1) mendeteksi penyempitan pembuluh darah 2) mendeteksi kebocoran saluran air bawah tanah 3) mencari ketidaknormalan pada diabetes 4) mempelajari mekanisme reaksi fotosintesis penyataan yang merupakan manfaat dari radioisotop natrium (na-24) adalah ....